iki waktu ing dunia

Saturday, March 24, 2007

Sebuah LED Cukup Menerangi Ruangan

Light emitting diode (LED) kini tak hanya ditemui sebagai lampu indikator alat-alat elektronika karena bisa seterang lampu pijar bahkan neon. Lampu Ostar Lighting LED buatan Osram yang siap dipasarkan dapat memancarkan cahaya 1000 lumens sehingga cukup untuk menerangi ruangan dari ketinggian sekitar 2 meter.

Lumen merupakan satuan yang menunjukkan kekuatan cahaya yang dipancarkan. Sebagai gambaran, sebuah lampu pijar 60 watt dapat memancarkan cahaya 730 lumen dan lampu halogen 50 watt memancarkan 900 lumen. Untuk memancarkan cahaya 1000 lumen, lampu buatan anak perusahaan Siemens itu memanfaatkan enam chip khusus yang terintegrasi dalam satu sistem pengatur cahaya.

Sebagai pengganti lampu, LED sangat potensial. Selain ukurannya kecil, LED juga hemat daya sebab efisiensinya tinggi. Ostar Lighting LED saja menghasilkan 75 lumen perwatt dengan arus kerja 350 miliampere. Rasio perubahan energi listrik menjadi cahaya jauh lebih besar daripada lampu pijar. Selain itu, untuk membuat LED tidak dibutuhkan logam beracun timbal atau merkuri sehingga lebih ramah lingkungan. Daya tahannya juga mencapai 10 kali lipat daripada lampu halogen dan 50 kali lipat dibandingkan lampu pijar sehingga secara kesleuruhan lebih murah.

Namun, selama bertahun-tahun LED belum digunakan sebagai sumber penerangan ruangan karena tidak dapat menghasilkan cahaya yang terang. Berbagai jenis LED telah dibuat dan dipakai sebagai lampu latar pada layar ponsel, lampu indikator berbagai alat elektronik, atau lampu papan reklame.

Untung ada Osram. Lampu LED buatan Osram generasi sebelumnya yang diberi nama Golden Dragon LED telah digunakan di supermarket Migros di Swiss. Untuk menerangi pusat perbelanjaan tersebut digunakan 18 ribu unit lampu yang kekuatan cahayanya masih lebih rendah daripada Ostar Lighting LED. Karena tidak memancarkan panas dan memancarkan sinar ultraviolet, LED tidak berefek negatif bagi komoditi yang mudah busuk atau basi, seperti sayur-sayuran, susu, daging, dan buah-buahan.

Wednesday, March 21, 2007

Republik - Hanya Ingin Kau Tahu

Ku telah miliki
Rasa indahnya perihku
Rasa hancurnya harapku
Kau lepas cintaku

Rasakan abadi
Sekalipun kau mengerti
Sekalipun kau pahami
Ku pikir ku salah mengertimu

Aku hanya ingin kau tahu
Besarnya cintaku
Tingginya khayalku bersamamu

Tuk lalui waktu yang tersisa kini
Di setiap hariku
Di sisa akhir nafas hidupku

ow wooo wo wo wo

Walaupun semua hanya ada dalam mimpiku
Hanya ada dalam anganku
Melewati hidup

Rasakan abadi
Sekalipun kau mengerti
Sekalipun kau pahami
Ku pikir ku salah mengertimu

Aku hanya ingin kau tahu
Besarnya cintaku
Tingginya khayalku bersamamu

Tuk lalui waktu yang tersisa kini
Di setiap hariku
Di sisa akhir nafas hidupku

Aku hanya ingin kau tahu
Besarnya cintaku
Tingginya khayalku bersamamu

Tuk lalui waktu yang tersisa kini
Di setiap hariku
Di sisa akhir nafas hidupku

Take Me To Your Heart

(MLTR)
Hiding from the rain and snow
Trying to forget but I won't let go
Looking at a crowded street
Listening to my own heart beat

So many people all around the world
Tell me where do I find someone like you girl

[Chorus]
Take me to your heart take me to your soul
Give me your hand before I'm old
Show me what love is - haven't got a clue
Show me that wonders can be true

They say nothing lasts forever
We're only here today
Love is now or never
Bring me far away

Take me to your heart take me to your soul
Give me your hand and hold me
Show me what love is - be my guiding star
It's easy take me to your heart

Standing on a mountain high
Looking at the moon through a clear blue sky
I should go and see some friends
But they don't really comprehend

One Step Closer


by Linkin Park ( 191 views)
[ print lyric | tell a friend ]



I cannot take this anymore

I'm saying everything I've said before

All these words they make no sense

I find bliss in ignorance

Less I hear the less you'll say

But you'll find that out anyway

Just like before...


Everything you say to me

Takes me one step closer to the edge

And I'm about to break

I need a little room to breathe

Cause I'm one step closer to the edge

And I'm about to break


I find the answers aren't so clear

Wish I could find a way to disappear

All these thoughts they make no sense

I find bliss in ignorance

Nothing seems to go away

Over and over again


Shut up when I'm talking to you

Monday, March 19, 2007

Robot dan Budaya



Oleh Indra Adji Sulistijono


Pernah menonton film yang berjudul I, Robot atau film yang sudah agak lama seperti RoboCop? Tentu saja tulisan ini dibuat bukan untuk mempromosikan filmnya, namun lebih kepada melihat bagaimana sebuah negara seperti Amerika mengenalkan robot di masa depan kepada masyarakat atau rakyatnya. Kenapa demikian, karena paling tidak film-film atau media-media yang dibuat juga mencerminkan impian atau harapan dari sebuah masyarakat atau rakyatnya. Karena sebuah pepatah mengatakan, apa yang kita lakukan hari ini adalah mimpi kita kemarin.

Di kedua film tersebut digambarkan bagaimana robot menjadi musuh dari manusia dan melanggar aturan tentang hukum-hukum robot yang ditulis oleh Isaac Asimov yang terkenal dengan hukum Asimovnya. Nah perilaku sebuah negara mengenalkan teknologi itu tidak terlepas dari budaya negara tersebut.

Istilah robot diperkenalkan pertama kali oleh seorang berkebangsaan Chekoslowakia bernama Karel Capek (1890-1938) di tahun 1920, berasal dari bahasa setempat robota yang berarti budak atau kerja manual. Dari situlah istilah tersebut digunakan sebagai pengganti istilah budak mekanik yang digunakan membantu pekerjaan manusia. Itulah sebabnya mengapa negara-negara Barat seringkali memandang robot dengan nuansa perspektif yang negatif.

Lain halnya di negara Jepang, masyarakatnya mempunyai ketertarikan dengan robot yang memiliki status layaknya seorang bintang pujaan. Seperti di World Expo 2005 yang lalu di Perf. Aichi, pavilion-pavilion yang menonjolkan pertunjukan robot-robot yang bisa berbicara, berlari, menyanyi, menari, dan memainkan alat-alat instrumen musik, menyedot animo pengunjung yang luar biasa meskipun untuk itu pengunjung harus rela antri berjam-jam untuk bisa menontonnya. Konon kabarnya, tidak cukup waktu sehari dua hari untuk bisa masuk ke semua pavilionnya.

Juga pada even-even yang lainpun, orang-orang berduyun-duyun bergandengan bersama keluarganya mendatangi pameran-pameran robot di berbagai tempat, bertanya dengan para pakar untuk mendapatkan penjelasan singkat tentang robot. Dan sudah menjadi hal yang umum di masyarakat Jepang melihat orangtua dan anak-anaknya berpose bersama robot sebagai momen kenangan.

Ini semua tidak terlepas dari adanya perbedaan cara pandang dan cara mengenalkan robot kepada masyarakatnya. Lihat saja contoh kasus pengaruh manga (komik) tentang robot seperti film kartun legendaris dan paling digemari Astro Boy atau Tetsuwan Atom-kun (kun panggilan untuk anak), sebuah film animasi yang menggambarkan robot berbentuk seorang anak laki-laki seusia anak-anak SD yang bersahabat dengan manusia, mungkin bisa menjadi contoh terbaik sebagai penyebab pendekatan yang berbeda tentang robot antara Negara Barat dengan Jepang.. Tetapi memang bukan itu saja, penyebabnya, karena menurut akar budaya mereka, kecintaan Jepang kepada robot juga kembali kepada masa lalu mereka di masa periode Edo (1603-1867). Demikian dikatakan oleh Yoji Umetani, seorang pakar robot dari negeri sakura.




Gambar 1. Boneka Chahakobi Ningyo

Selama periode Edo, boneka-boneka termasyhur yang dibuat dapat bergerak secara otomatis menggunakan bantuan benang dan mekanisme mirip kerja timer atau pewaktu dengan menggunakan bantuan pegas. Bahkan istilah karakuri itu sendiri pun yang dinisbahkan kepada mekanisme otomatis, sudah muncul pada periode tersebut.

Uniknya boneka karakuri yang muncul di jaman Edo tersebut sudah sangat populer sekali di kalangan masyarakatnya, dan perlu dicatat bahwa penggunaan teknologi tersebut bukanlah diperuntukkan untuk kalangan industri ataupun militer, namun semata hanyalah untuk hiburan ataupun tontonan semisal chahakobi ningyo (Gambar 1) atau boneka untuk menyajikan minuman teh khas Jepang kepada para tamu dan atau yang terkenal pula yakni yumihiki doji (boneka yang dapat memanah) (Gambar 2).




Gambar 2. Boneka Yumihiki Doji

Para ahli pembuat boneka tersebut bersaing satu dengan yang lain untuk membuat boneka karakuri dengan teknik yang terbaik. Sangat mungkin atmosfir tersebut mirip dengan keadaan atmosfir sekarang ini di Jepang. Banyak sekali ahli-ahli di bidang robotika yang juga bersaing membuat robot-robot mirip manusia atau humanoid robot yang bisa berjalan, bercakap-cakap dan bermain dengan manusia.

Bahkan sudah menjadi budaya tersendiri di antara perusahaan-perusahaan terkemuka di Jepang untuk berlomba menciptakan robot yang ahhirnya menjadi trademerk tersendiri bagi perusahaan tersebut. Katakanlah seperti Honda yang membuat ASIMO sebagai robot bipedal pertama yang bisa berjalan dengan kedua kakinya, Sony dengan QRIO yang tampil menarik ketika menari dan memimpin orkestra, dan Toyota yang terkenal dengan robot-robot yang mahir memainkan berbagai alat instrumen musik, serta Murata yang mengeluarkan MurataBOY yang konon bisa mengendarai sepeda roda dua di atas titian sebuah jembatan dengan satu pilar saja serta masih banyak yang lain.

Pengetahuan, teknologi dan kepekaan yang memberikan pesona dan kecintaan akan robot kepada masyarakat bangsa Jepang sekarang ini, dan juga kekuatan untuk mengembangkannya berakar secara mendalam dari budaya bangsanya yang mempunyai sejarah yang sangat panjang. Dari sudut pandang ini kita bisa mengatakan bahwasanya robot merupakan sebuah aset intelektual yang sangat penting dari budaya Jepang.

Bagaimana dengan negara dan bangsa kita Indonesia tercinta? Kalau negara dan bangsa seperti Jepang sekarang ini ibarat sebuah pohon besar yang sudah lebat dan ranum buahnya, itu tidak luput dari nenek-nenek moyang mereka yang menanam biji-bijinya yang mereka rawat sebaik-baiknya. Untuk membangun negara yang luas dan besar ini juga dibutuhkan perjuangan yang besar dan panjang serta berkesinambungan.

Pemerintah dan rakyat harus bahu membahu untuk itu. Pemerintah perlu merumuskan kebijakan pendidikan yang tepat kepada rakyatnya agar bangsa ini bisa membangun budaya untuk cepat dapat mengejar ketinggalannya. Kalau kebanyakan orang pesimis dengannya, maka boleh jadi mereka yang pesimis tersebut secara tidak sadar telah "membunuh" salah satu aset yang akan menjadi cikal bakal budaya itu sendiri. Justru kita lah yang harus dan akan membangun budaya bangsa ini, bukan orang lain atau bangsa lain.

Mari kita bangun Indonesia dengan membangun akar budaya intelektual di masyarakatnya. Kalau kita sekarang menanam biji-bijinya, kelak generasi kemudian yang akan menuai buahnya. Kalau mereka bisa, kenapa kita kita tidak. Tidak ada kata terlambat bagi seorang pahlawan bangsa yang akan membangun bangsanya agar menjadi bangsa yang besar, makmur dan sejahtera.


Shinkansen Generasi Terbaru, Tanpa Gerbong Perokok


Oleh beritaiptek.com

Jepang menguji coba shinkansen (disebut juga bullet train/kereta peluru karena bentuknya seperti peluru) pada Senin pekan lalu untuk jurusan Tokyo ・Shin-Osaka yang berjarak 515 km dengan kecepatan puncak mencapai 270 km/jam. Ini berarti jarak 500 km akan dicapai dalam waktu kurang dari 2 jam. Shinkansen terbaru ini diberi nama seri N-700 dan akan mulai diluncurkan pada tahun 2007.

Shinkansen generasi terbaru ini juga tidak akan menyediakan gerbong khusus bagi perokok. Sebagai gantinya akan disediakan ruangan sempit untuk yang ingin merokok. Ketika penumpang ingin merokok, maka masuk ke ruangan sempit ini sampai selesai merokok baru kembali ke kursi penumpang. Ruangan ini memuat antara 2 sampai 4 orang dan dalam satu kereta akan ada sekitar enam ruangan sempit untuk para perokok. Perlu diketahui selama ini shinkansen selalu menyediakan gerbong khusus perokok.

Namun ada komentar menarik di website Japan Today tentang kebijakan baru shinkansen ini. Kebijakan ini dikatakan kebijakan yang buruk. Bagi perokok tentu ini merepotkan. Sedangkan bagi orang yang tidak merokok, maka ini akan menjadi "neraka" karena akan berdekatan dengan perokok, yang meskipun tidak merokok di dalam gerbong penumpang, tapi baunya akan tetap mengganggu orang yang tidak merokok.

Memang Jepang mengetatkan aturan dalam hal rokok ini. Sejak dahulu di setiap stasiun selalu ada smoking corner tempat para perokok berkumpul. Akhir-akhir ini beberapa kota dan kampus telah menerapkan larangan untuk berjalan sambil merokok. Malahan ada yang menerapkan denda yang cukup tinggi bagi yang melanggarnya